Keterampilan Bicara di Depan Umum

Lies Aryati dan Bugi Satrio dalam buku mereka berjudul Pengantar MC Formal Bahan Ajar Kursus dan Pelatihan Master of Ceremony yang diterbitkan Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan tahun 2016 menuliskan bahwa setiap acara membutuhkan Master of Ceremony untuk dapat menghantar acara satu demi satu dengan teratur. Dalam dunia seremonial banyak pihak terlibat di dalamnya, di mana setiap orang mempunyai tugas dan tanggung jawabnya sendiri. Namun, sampai sekarang masih banyak orang yang rancu dengan beberapa istilah tentang profesi ini, antara lain sebagai berikut.

Continue reading

Deklarasi Gerakan Pengutamaan Bahasa Negara di Ruang Publik

Lokakarya dan Deklarasi Pengutamaan Bahasa Negara

Badan Pengembangan dan Pembinaan Bahasa Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan bekerja sama dengan Fakultas Ilmu Budaya Universitas Sebelas Maret Surakarta mengadakan acara SEMILOKA DAN DEKLARASI PENGUTAMAAN BAHASA NEGARA Lanskap Bahasa Ruang Publik: Dimensi Bahasa, Sejarah, dan Hukum. Acara tersebut dilaksanakan di Auditorium Universitas Sebelas Maret, Surakarta pada tanggal 7 sampai dengan 10 Agustus 2018. Deklarasi Gerakan Pengutamaan Bahasa Negara di Ruang Publik langsung dicanangkan oleh Menteri Pendidikan dan Kebudayaan, Prof. Dr. Muhadjir Effendy, M.A.P.

“Kita mengalami kerisauan tentang oenggunaan bahasa di ruang publik, pada aspek penegakan yang lemah, tidak ada aparat yang memiliki kapasitas untuk penegakan peraturan UU bahasa itu, ini perlu ditelaah lebih jauh,” ujar Mendikbud dalam kata sambutannya di Auditorium Universitas Sebelas Maret, Surakarta. Continue reading

Memaknai 88 Tahun Sumpah Pemuda

“…kami putra dan putri Indonesia, menjunjung bahasa persatuan, bahasa Indonesia.”

Sepotong kalimat pembuka tulisan ini adalah salah satu dari tiga point rumusan Sumpah Pemuda yang dirumuskan dalam Kongres Pemuda pada tanggal 28 Oktober 1928. Pernyataan itu bukan tidak memiliki konsekuensi bagi seluruh rakyat Indonesia. Akibat yang nyata dari sumpah yang menyatakan bahwa putra-putri Indonesia menjunjung bahasa persatuan, bahasa Indonesia adalah bagaimana putra-putri Indonesia harus rela berbahasa Indonesia di saat bahasa Belanda menjadi bahasa yang menunjukkan tingginya derajat pemakainya saat itu. Continue reading